Wednesday, December 14, 2016

Berbagai Jenis Payung Promosi Kualitas Terbaik

payung promosi

Seperti yang telah kita ketahui, media dari kegiatan promosi yang paling tepat adalah dengan menggunakan payung sebagai barang promosi. Bagi perusahaan-perusahaan yang akan melakukan promosi dengan media payung sebagai promosinya tentu akan mensurvei terlebih dulu kelebihan dan kekurangan menggunakan media ini.

Mulai dari model payung sampai dengan biaya yang harus dikeluarkan untuk payung itu sendiri. Dari segi model, payung ini memiliki banyak pilihan model. Sebagai perusahaan, tentu Anda akan merasa bingung dan akan bertanya-tanya, model payung seperti apakah yang akan cocok digunakan sebagai payung promosi.

Jenis-jenis Payung Promosi yang Perlu Diketahui

Sebelum Anda melakukan kegiatan promosi menggunakan media payung, sebaiknya Anda mengerti dulu mana payung yang sekiranya cocok digunakan untuk perusahaan Anda sendiri. Pada umumnya, terdapat lima jenis payung yang sering digunakan sebagai barang promosi. Diantaranya adalah Payung golf, payung semi golf, payung lipat 2, payung lipat 3, dan payung standar. Berikut akan kami jelaskan mengenai payung-payung tersebut.

1. Payung Golf
Pernahkah Anda melihat payung golf? Atau mungkin Anda pernah melihat payung ini tetapi tidak menyadari bahwa payung yang Anda lihat itu adalah payung golf. Payung golf memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan jenis payung yang lain. Payung ini bisa muat untuk banyak orang. Tidak heran jika banyak orang yang suka dengan payung ini, karena payung ini bisa menjadi fungsi yang sebenarnya sebagaimana dari fungsi payung. Ukuran payung yang besar akan lebih bisa melindungi diri kita secara maksimal. Maka dari itu, akan lebih cocok jika Anda pilih media ini sebagai payung promosi.

2. Payung Semi Golf
Payung ini juga biasa disebut dengan adiknya payung golf. Karena jika dilihat dari ukurannya, payung ini memang sedikit lebih kecil dibandingkan dengan payung golf. Namun, payung ini masih dikategorikan ke dalam payung yang besar juga. Karena masih bisa mencakup banyak orang untuk menggunakan payung ini secara bersamaan.

3. Payung Lipat 2
Payung ini akan cocok digunakan sebagai barang promosi. Karena payung ini memang memiliki keunikan tersendiri. Sesudah payung ini dipakai, kelebihannya adalah payung ini bisa dilipat, sehingga memudahkan orang untuk menyimpan atau membawa payung ini. Karena keistimewaannya yang mudah dibawa kemana-mana tersebut sehingga orang-orang akan merasa sangat terbantu. Hal ini tentu akan berdampak positif terhadap perusahaan Anda.

4. Payung Lipat 3
Hampir sama seperti payung jenis lipat 2, namun perbedaannya adalah payung ini bisa dilipat menjadi sangat kecil dan lebih simpel. Sehingga praktis untuk bisa dibawa kemana-mana. Bentuknya yang imut dan unik juga akan menambah seseorang untuk suka terhadap payung ini. Payung promosi ini juga sangat cocok jika Anda pilih sebagai media dari kegiatan promosi Anda.

5. Payung Standar
Payung standar adalah payung yang paling sering kita lihat seperti di jalanan biasa. Payung ini memiliki ukuran yang pas sehingga banyak juga orang yang suka dengan payung jenis ini. Payung ini bisa muat sekitar 1 hingga 2 orang saja. Harga untuk pembuatan payung ini juga relatif murah. Payung jenis ini juga sangat cocok untuk Anda jadikan sebagai media dari barang promosi Anda.

Itu tadi beberapa jenis payung promosi yang bisa Anda gunakan sebagai media promosi. Anda bisa memilih sesuai dengan selera perusahaan Anda sendiri. Pilihlah payung yang banyak disukai oleh orang-orang di sekitar Anda. Semakin orang senang terhadap barang promosi Anda, semakin tinggi juga reputasi yang akan perusahaan Anda dapatkan. Demikian artikel dari kami, semoga artikel ini bisa sedikit membantu Anda.

CP: 081283309829 (WA/Call)
www.barangpromosi.net

0 comments:

Post a Comment